LiburMulu.Com – Situ Gunung mungkin adalah salah satu tempat wisata di Sukabumi yang bisa membuat kalian merasa santai, setelah berhari-hari berjuang di tengah hiruk-pikuk perkotaan. Dengan udara segarnya, Situ Gunung ini bisa menjadi obat yang mujarab untuk stress karena pekerjaan yang menumpuk.
Untuk yang belum tahu keberadaan wisata alam keren di Sukabumi, mungkin kalian perlu sesekali menengoknya. Karena tempat yang satu ini akan sangat menyenangkan untuk sekedar menghabiskan liburan bersama keluarga, atau orang-orang tedekat.
Situ Gunung, Tempat Yang Tepat Untuk Menghabiskan Waktu, Kabur Dari Hiruk Pikuk Perkotaan!
Situ Gunung sendiri sebenarnya adalah nama dari sebuah danau yang berada di dataran tinggi di Sukabumi. Danau di Sukabumi ini berada pada ketinggian sekitar 850 mdpl terletak di kaki gunung Gede Pangrango. Memang, lokasi wisata danau di Sukabumi ini sendiri masih berada di area sekitar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.
Lokasi danau yang ada di lereng Gunung Gede Pangrango ini berlokasi sekitar kurang lebih 16 km dari pusat kota Sukabumi. Jarak yang tak terlalu jauh, untuk kalian yang ingin merasakan suasana alam yang masih segar, jauh dari polusi udara.
Iya, sesaat, ketika baru sampai di pintu masuk tempat Wisata Situ Gunung, suasana segar akan langsung menyambut. Tidak ada deru kendaraan, tidak ada suara klakson kendaraan yang menggema dengan liar. Di tempat wisata Sukabumi yang satu ini hanya terdengar suara alam, dan sesekali cuitan burung yang masih terbang dengan bebas.
(Baca Juga : Geopark Ciletuh, Tempat Wisata Keren Di Kawasan Sukabumi)
Memang, Danau Situ Gunung ini masih dikelilingi oleh hutan pinus yang lebat. Sehingga akan membuat pemandangan sekitar begitu hijau. Selain itu, dengan banyaknya pepohonan disini membuat udara selalu terasa segar dan sangat menyejukkan. Berbeda jauh sekali jika dibandingkan dengan udara di perkotaan yang panas dan tentunya penuh polusi.
Berbeda dengan tempat wisata danau yang lain, disini kalian bisa menikmati sepuasnya, sepanjang hari. Bahkan jika kalian suka dengan kegiatan outdoor atau kegiatan alam bebas seperti berkemah, kalian juga bisa camping atau berkemah di Situ Gunung.
Memang di tempat wisata ini juga disediakan tempat camping ground untuk yang ingin menghabiskan beberapa malam disini. Kalian juga bisa berkemah dengan perlengkapan sendiri, atau dengan menyewa tenda yang biasanya memang disewakan di Situ Gunung. Jangan tanya harganya, yang jelas harganya jauh lebih mahal jika dibandingkan dengan membawa perlengkapan sendiri.
Untuk kalian yang ingin bermalam di sekitar kawasan wisata alam Situ Gunung, Sukabumi namun bukan ala outdoor atau camping tak perlu khawatir. Karena disekitar sini juga terdapat sejumlah penginapan seperti villa atau hotel dengan harga yang cukup terjangkau.
Akomodasi di sekitar wisata Situ Gunung biasanya berupa losmen berkapasitas empat orang dengan fasilitas lengkap termasuk televisi dan air hangat. Untuk akomodasi seperti ini, kalian paling enggak akan merogoh kocek IDR 350 ribu per malam. Atau jika kalian memang datang ramai-ramai, kalian bisa menyewa sebuah villa dengan fasilitas enam kamar tidur dengan harga hingga IDR 1 juta-an untuk per hari.
(Baca Juga : Situ Cilembang A.K.A Situ Biru Sumedang, Danau Berwarna Biru Dari Sumedang! Untuk Para Petualang)
Nggak terlalu mahal, jika dibandingkan dengan suasana pegunungan yang akan didapatkan. Bersantai sehari atau dua hari di Situ Gunung tentu akan menyenangkan bukan? Selain itu, di kawasan wisata ini tidak hanya terdapat wisata danau saja. Tetapi juga ada air terjun berada tak jauh di dekatnya.
Nama air terjun yang ada di dekat Situ Gunung adalah air terjun Curug Sawer. Namun tentunya, sebelum berkunjung ke Curug Sawer, sebaiknya kalian mengunjungi danau yang merupakan daya tarik utamanya dan berada tak jauh dari pintu masuk tempat wisata.
Untuk menuju danau yang berada di ketinggian sekitar 850 mdpl dan berada di kaki Gunung Gede Pangrango tadi, kalian masih perlu melewati jalan sejauh sekitar satu kilometer dari pintu masuk kawasan Situ Gunung. Sedangkan jika kalian ingin menuju Curug Sawer, kalian akan melewati jalan sekitar dua kilometer, sebelum akhirnya sampai di Curug Sawer, di Sukabumi.
Jalur menuju danau Situ Gunung relatif landai, dan mudah dicapai dengan kendaraan. Meskipun beberapa titik akan terdapat sejumlah jalan yang menanjak, namun itu bukan halangan yang berarti. Sepanjang jalur menuju danau setelah melewati pintu masuk adalah jalanan berbatu yang cukup lebar.
Sehingga jalan tadi bisa dijangkau dengan mobil atau sepeda motor. Namun sayangnya, kendaraan tidak bisa parkir di tepi danau. Kendaraan pribadi harus diparkir di parkiran yang berada sekitar 200 meter sebelum danau. Setelah itu, perjaanan dilanjutkan dengan berjalan kaki, turun hingga ke bibir Danau Situ Gunung.
(Baca Juga : Tempat-Tempat Berikut Ini Bisa Menjadi Ide Liburan Akhir Pekan Bagi Kalian Yang Tinggal Di Jakarta)
Cara Menuju Danau Situ Gunung
Untuk menuju ke danau Situ Gunung di Sukabumi, kalian bisa menggunakan kendaraan pribadi ataupun dengan kereta api. Karena sekarang ini terdapat kereta api yang berangkat dari Stasiun Bogor yang menuju ke Sukabumi. Kalian bisa naik KA Pangrango yang memiliki rute Bogor Paledang-Sukabumi-Cianjur.
Jika kalian naik kereta untuk menuju ke Situ Gunung, berarti kalian harus turun di Stasiun Cisaat di Sukabumi. Setelah itu kalian baru mencari angkutan yang mengantarkan hingga sampai ke Situ Gunung. Cara paling gampang sih dengan mencharter kendaraan seperti Angkot. Biayanya mungkin berkisar dari IDR 80.000 – IDR 100.000. (catatan : harga bisa berubah sewaktu-waktu)
Namun, jika kalian lebih nyaman dengan kendaraan pribadi untuk menuju ke Danau Situ Gunung, kalian bisa kesana dengan melewati rute Jakarta – Bogor – Sukabumi atau dari Bandung – Cianjur – Sukabumi. Lokasi Situ Gunung di google maps bisa kalian temukan dan bisa kalian gunakan sebagai panduan disini.
(Baca Juga : Pantai Muara Beting, Pantai Di Seberang Galaksi Kepunyaan Bekasi!)
Tiket Masuk Ke Danau Situ Gunung
Hari Kerja
Harga tiket per orang/ per hari : IDR 11.000
Harga tiket per orang/ per hari / kemah : IDR 12.500 (Untuk yang ingin berkemah, harga berlaku per malam)
Harga tiket rombongan minimal 10 orang : IDR 8.000
Hari Libur
Harga tiket per orang/ per hari : IDR 13.500
Tips Liburan Ke Situ Gunung, Wisata Sukabumi Yang Keren!
- Sebaiknya kalian membawa baju tebal dan jaket, karena lokasi tempat wisata ini berada di ketinggian. Suhu udara bisa begitu dingin menusuk tulang. Baju tebal dan jaket bisa memberikan kehangatan dan menjauhkan kalian dari hipotermia.
- Jika membawa kendaraan pribadi dan kalian ingin berkemah, sebaiknya membawa pengamanan lebih untuk mengamankan kendaraan. Karena tidak ada penjaga parkir 24 jam.
- Jika kalian camping di Situ Gunung, sebaiknya membawa perbekalan yang cukup. Tidak ada penjual bahan makanan di sekitar tempat wisata Sukabumi ini ketika hari sudah menjelang gelap.
- Pastikan membawa perlengkapan camping yang lengkap dan membuat kalian nyaman ketika menghabiskan liburan di Situ Gunung yang menyenangkan.
- Jangan lupa membawa jas hujan atau payung jika kalian berkunjung kesini ketika musim hujan. Di area pegunungan, hujan cenderung sering turun.
Nah, bagaimana? Buat kalian yang tinggal di daerah perkotaan seperti Jakarta, Bandung ataupun Bogor, liburan ke Situ Gunung yang ada di Sukabumi adalah cara yang tepat untuk menghilangkan stress. Apalagi Situ Gunung ini adalah salah satu tempat wisata alam di Sukabumi yang terkenal dengan kesegaran udaranya. Yuk! Liburan kesini!
Ia cuma jalan bogor sukabuminya….bikin stress
naik kereta aja makanya :D
lah istriku orang sukabumi .. napa aku ga pernah diajak ke sana? wahhh harus dijewerrr ini
hahaa, kasian dong istrinya
Salah satu tempat yang sering saya kunjungi
Rute atau ancar” ke Situ gunung,gmn ya?
Jonok do sian pelabuhan ratu on Tumpal Samosir?
Colek Dewi Yulianti Rosa, Herlina Manullang M, Theresa Minarni
Disana ada tempat sewa tenda ga?
min, bisa infoin villa yg sejuta-an ga? butuh info lengkap nih hehe
Mau kesana sndirian deh tapi takut ada apa” disana