Review : Cube Boutique Capsule Hotel Singapura

Chinatown di Singapura selalu menjadi daya tarik tersendiri untuk dijelajahi. Karena itu kalian bisa mencoba menginap di Cube Boutique Hotel yang berlokasi tepat di jantung wisata Chinatown.

Kelebihan dari Cube Capsule Hotel ini tentu lokasi strategisnya. Menginap disini berarti sangat mudah untuk berkeliling Chinatown Singapura dengan berjalan kaki. Kalian bisa mencoba kapsul standar untuk single person atau tipe queen size untuk pasangan.

Tiap kapsul disini sudah dilengkapi dengan meja lipat dan electric socket atau colokan untuk mengisi baterai laptop dan gadget yang kalian bawa. Jadi gak perlu khawatir dengan masalah itu. Untuk tipe kapsul yang ada disini adalah Single Capsule, Queen Capsule, Female-Only Capsule, dan Private Kapsule.

Selain menawarkan penginapan ala hotel kapsul, Cube Boutique Hotel ini juga menjual beberapa tiket atraksi wisata di Singapura. Jika memerlukan tinggal bilang saja ke bagian resepsionis hotel. Tentu akan sangat memudahkan untuk yang pertama kali traveling ke Singapura.

Cube Boutique Hotel, salah satu kapsul hotel di Singapura
Cube Boutique Hotel, salah satu kapsul hotel di Singapura

Sementara itu tempat wisata tedekat dengan Cube Boutique Hotel ini adalah Marina Bay Sands, Gardens by the Bay, Clarke Quay, Resort World Sentosa, dan masih banyak lagi lainnya. Namun tentunya yang paling dekat dan menarik untuk dijelajahi adalah Chinatown. Terutama untuk berburu kuliner dan berbelanja.

Nah, sebelum memutuskan memilih menginap disini dan memilih tipe kapsul yang seperti apa, bisa coba dilihat dulu foto-foto lengkap kapsul hotel Cube Boutique Singapura dibawah ini:

Fasilita loker pribadi dengan akses card khusus untuk setiap tamunya
Fasilita loker pribadi dengan akses card khusus untuk setiap tamunya
Ukuran queen ini jauh lebih besar dibanding dengan ukuran single
Ukuran queen ini jauh lebih besar dibanding dengan ukuran single
Kapsul Queen size cocok untuk traveler yang berpasangan
Kapsul Queen size cocok untuk traveler yang berpasangan
Foto bagian dalam kapsul tipe single di Cube Boutique Hotel
Foto bagian dalam kapsul tipe single di Cube Boutique Hotel
Private room dengan 4 kapsul single
Private room dengan 4 kapsul single
Private room dengan 2 kapsul single cocok untuk yang ingin privasi lebih disini
Private room dengan 2 kapsul single cocok untuk yang ingin privasi lebih disini
Private room dengan 2 kapsul single
Private room dengan 2 kapsul single
Ukuran kapsul single lumayan besar
Ukuran kapsul single lumayan besar
Terdapat sebuah bar di kapsul hotel ini
Terdapat sebuah bar di kapsul hotel ini
Fasilita loker pribadi dengan akses card khusus untuk setiap tamunya
Fasilita loker pribadi dengan akses card khusus untuk setiap tamunya
Kamar mandi Cube Boutique Hotel
Kamar mandi Cube Boutique Hotel

Alamat:  76, 78 Smith Street, 2nd & 3rd Level, Singapore 058971, Lokasi Di Google Maps bisa dilihat disini
Stasiun MRT Terdekat: Chinatown
Jam Cek In : 15:00
Jam Check out: 11:00
Tarif Per Malam: Mulai dari 65 SGD, lihat harga promo disini.
Fasilitas Hotel: dekat dengan stasiun MRT China Town (200m), Wifi gratis di semua ruangan, room service 24 jam, AC, dekat dengan minimarket, CCTV 24 Jam, loker pribadi, gratis 1 handuk per hari

BACA JUGA :  Liburan Mewah Tapi Murah Di Maldives? Bisa Kok! Baca Dulu Deh!
About the author

Temukan inspirasi dan informasi seputar traveling dan perjalanan di LiburMulu.com. Secara rutin LiburMulu.com akan berbagi informasi tetang perjalanan liburan, cerita traveling, review hotel. review destinasi, contoh itinerary, dan tips - tips perjalanan dan traveling baik di Indonesia atau di Luar Negeri. Jadi… Kapan Kita Kemana Kawan?

Leave a Reply