Rekomendasi Restoran Di Bandung Dengan Pemandangan Yang Begitu Luar Biasa!

LiburMulu.Com – Bandung sudah banyak berbenah. Kini kota ini bukan hanya menjadi kota tujuan wisata saja, namun juga memiliki banyak restoran dan kafe menarik lainnya yang harus dinikmati. Kegiatan wisata kuliner sekarang memang menjadi trend baru ketika berlibur di Bandung.

Nah, kira – kira apakah kalian sudah mengetahui bahwa di Kota Kembang ini sekarang terdapat beberapa restoran yang selain memiliki jajanan maunpun makanan yang lezat juga memiliki pemandangan tak biasa yang disajikan?! Namanya juga Bandung, bahkan restoran pun pemandangannya super ciamik!

Tebing Keraton Mungkin Bukan Tempat Untuk Melihat Sunrise Di Bandung, Tetapi Pagi Hari Di Tebing Keraton Begitu Menyenangkan
Pagi Hari Di Tebing Keraton Begitu Menyenangkan (sumber)

Jadi buat kalian yang ingin datang ke Bandung untuk memanjakan lidah, juga dapat sekaligus memanjakan mata dengan memandang keindahan alam yang disuguhkan tanpa perlu beranjak jauh dari restoran. Mungkin kalian perlu membaca tulisan “Rekomendasi Restoran Di Bandung Dengan Pemandangan Yang Begitu Luar Biasa!”  ini sampai selesai! (Baca Juga : Ini Dia 8 Wisata Alam Anti Mainstream Bandung!)

Ini dia Rekomendasi Restoran Di Bandung Dengan Pemandangan Yang Luar Biasa:

1. Menikmati Lansekap Kota Bandung dari Warung Daweung di Bukit Moko

Warung Daweung Dengan Pemandangan Kota Bandung
Warung Daweung Dengan Pemandangan Kota Bandung (sumber)

Berada di Bukit Moko yang merupakan tempat menyenangkan dimana kalian bisa melihat pemandangan Kota Bandung dari ketinggian, baik pagi, siang, sore atau malam. Bukit Moko berada pada ketinggian kira – kira 1500 meter di atas permukaan laut, dan juga menjadi salah satu titik tertinggi di Bandung. Jadi, dipastikan udara di sini sangat sejuk bahkan cenderung dingin jika dibandingkan dengan Kota Bandung. Di bukit inilah Warung Daweung berada, yang juga menjadi satu-satunya warung yang berdiri di sini.

Selain dapat menikmati menu makanan yang disajikan, di belakang halaman warung ini juga sangat cocok untuk menikmati keindahan kota Bandung. Daweung dalam bahasa Sunda artinya melamun. Jadi tidak heran jika warung ini ramai dikunjungi paea anak muda untuk menenangkan diri. Siapa sih yang nggak merasa nyaman saat menikmati lanskap kota Bandung yang indah?! (Baca Juga : Bukit Moko, Menikmati Malam Hari Bandung Dari Ketinggian)

Warung Daweung
Lokasi: Bukit Moko, Padasuka (Desa Cimenyan), Bandung
Kisaran Harga: Rp. 10.000 – 70.000
Jam Operasional: 24 jam

2. Memandang Gemerlap Lampu Dan City View Bandung The Valley Cafe

Bandung The Valley Cafe
Bandung The Valley Cafe (sumber)

Sesuai dengan namanya, tempat makan unik yang satu ini berada di lembah kota Bandung. The Valley aslinya merupakan hotel dan resort, bistro café, serta The Valley Suki Garden. Sambil menikmati pemandangan kota Bandung yang indah serta udara yang sejuk, di sini kalian juga dapat menikmati steak yang menjadi menu favorit di The Valley Bistro Café.

Tidak hanya Steak, Zuppa Soup dan Crab Soup, terdapat pula menu tradisional Indonesia yang kalian nikmati. Letaknya berada di Jl. Lembah Pakar Timur no. 28, Dago. Karena The Valley ini salah satu tempat makan yang banyak diminati pengunjung ketika weekend, ada baiknya jika kalian memesan tempat terlebih dahulu.

BACA JUGA :  Bergabunglah Dengan EZPLOR, Dapatkan Uang Tambahan Dengan Berbagi Pengalaman

The Valley Cafe
Lokasi: Jl. Lembah Pakar Timur No. 28 Dago Pakar, Bandung 40119
Kisaran Harga: Rp 25.000 – 300.000
Jam Operasional: 11.00 – 23.00 WIB

3. Makan di Sarang Burung Sambil Melihat Danau Dan Pegunungan Hijau?! Hanya Bisa Dinikmati di Dusun Bambu

Dusun Bambu Bandung
Dusun Bambu Bandung (sumber)

Dusun Bambu merupakan destinasi tujuan wisata baru yang secara cepat menjadi begitu terkenal, tidak heran memang, karena selain keindahan alam yang disuguhkan. Dusun Bambu memiliki berbagai macam interior restaurant yang unik dan menarik. Kalian yang sedang memanjakan lidah juga dapat sekaligus merasakan atmosfir dan suasana alam dan nuansa sundanese yang sangat kental diciptakan di area Dusun Bambu ini.

Terdapat 3 pilihan restaurant dengan tema berbeda, yakni; Restaurant Purbasari bagi kalian yang ingin merasakan makan di saung sunda yang berada di pinggir danau, Cafe Burangrang yang memiliki desain interior yang modern, terakhir adalah cafe favorit dan juga paling unik yakni Lutung Kasarung yang merupakan restaurant yang bentuknya menyerupai sangkar burung.

Dusun Bambu
Lokasi: Jl. Kolonel Masturi Km. 11, Situ Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat 40551, Indonesia
Kisaran Harga: Rp 25.000 – 200.000
Jam Operasional: Senin – Jum’at 10.00 – 17.00; Sabtu dan Minggu 9.00 – 22.00

4. Menikmati Kopi dan Keindahan Pepohonan Pinus di Cafe D’Pakar

Cafe Dpakar
Cafe D’pakar (sumber)

Area Dago pakar merupakan suatu area hutan yang keberadaannya masih bertahan di Bandung Utara. Namun tanpa diduga-duga, di daerah ini terdapat cafe menarik yang wajib untuk disinggahi karena tidak hanya menu makanannya saja, udara sejuk khas Bandung juga bisa dinikmati di cafe ini.

Bernama Cafe D’pakar, merupakan cafe yang mempunyai view sangat indah bak lukisan karena keberadaannya yang berdiri di pinggir tebing dengan jejeran pohon pinus yang menjulang tinggi. Di sini kalian akan pula dimanjakan oleh keindahan alam yang luar biasa indah. Menu yang disajikanpun beragam, mulai dari roti bakar, nasi goreng kencur, bubur kacang hijau hingga nasi ayam penyet yang super pedas dapat kalian nikmati disini.

D’Pakar Cafe
Lokasi: Jl. Dago Pakar Utara, Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 15.000 – 150.000
Jam Operasional: 11.00 – 18.30 WIB

5. Menikmati Menu Spesial Sambil Memandang City Lights di Rumah Miring Bar (Cloud 9)

Rumah Miring ex Clooud 9 Bar bandung
Rumah Miring aka Clooud 9 Bar Bandung (sumber)

Di restoran yang satu ini, kalian tidak hanya dimanjakan dengan menu makanan dan minuman yang lezat saja, melainkan pula akan dimanjakan oleh pemandangan kota Bandung yang selalu memikat. Baik pagi maupun malam hari, udara sejuk akan kalian rasakan bila berkunjung ke Rumah Miring yang memang mengusung konsep restoran terbuka ini.

Restoran yang dulunya bernama Cloud 9 ini tetap menjadi restoran favorit bagi para pengunjung, khususnya para anak muda yang memang menyukai pemandangan lansekap kkota Bandung. Menikmati keindahan kota pun menjadi semakin nyaman karena interior restoran yang didominasi oleh ornamen-ornamen dari kayu. Kalian tidak perlu takut untuk tidak mendapatkan sudut terbaik memandang ke luar, karena setiap meja yang disiapkan, memiliki sudut spesial yang dapat pengunjung nikmati. (Baca Juga : Cara Mudah Dan Asik Berlibur Ke Tebing Keraton!)

Rumah Miring Bar (Cloud 9)
Lokasi: Jalan Dagogiri no 119, Bandung, West Java, Indonesia
Kisaran harga: Rp. 20.000 – 350.000
Jam Operasional: Senin – Kamis 11.00 – 24.00 WIB; Jum’at-Sabtu 11.00 – 01.00 WIB; Minggu : 09:00 – 24.00 WIB

6. Menikmati Hidangan Yang Disajikan Sambil Mendengar Gemericik Air di Stone Cafe

Stone Cafe Bandung
Stone Cafe Bandung (sumber)

Stone Cafe merupakan restoran yang dibuat dengan konsep Eropa Klasik dan menghadirkan suasana pedesaan bagi para pengunjungnya. Uniknya terdapat banyak batu-batu kali yang menjadi hiasan dominan di Cafe ini. Batu-batu inilah yang menjadi alasan mengapa tempat ini disebut dengan Stone Cafe. Di sini kalian dapat menikmati hidangan yang disajikan sambil mendengar gemericik air yang jatuh di atas bebatuan, sehingga menambah kental nuansa pedesaan yang membuat akan membuat kalian merasa rileks, damai, dan sejuk.

BACA JUGA :  Liburan Ke Sydney, Kurang Lengkap Tanpa Berkunjung Ke Tempat Wisata Sydney Yang Keren Ini

Stone Cafe menyadiakan beberapa pilihan tempat, seperti gazebo besar atau bangunan utama dengan tiga lantai, dimana kalian dapat menikmati hidangan. Atau terdapat pula gazebo-gazebo kecil atau saung di luar ruangan yang dilengkapi dengan bantal-bantal kecil. Hal tersebut pasti akan membuat kalian semakin nyaman untuk menikmati hidangan sambil memandang pemandangan kota Bandung.

Stone Cafe
Lokasi: Jl. Rancakendal Luhur No. 5, Dago Atas, Jawa Barat, 40198, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 15.000 – 70.000
Jam Operasional: Senin – Kamis dan Minggu: 11.00 – 23.00 IB; Jum’at – Sabtu : 11.00 – 24.00 WIB

7. Makan Malam Seru Di Tepi Danau Gubug Makan Mang Engking Resto Bandung

Gubug Makan Mang Engking
Gubug Makan Mang Engking (sumber)

Gubug Makan Mang Engking Bandung adalah sebuah rumah makan yang bernuansa alam pedesaan di tengah – tengah hiruk pikuknya kota Bandung, tidak hanya tempat yang nyaman, resto ini juga memiliki banyak menu khas yang nikmat dengan cita rasa masakan resep orisinil warisan leluhur negeri Parahyangan. Interior ataupun konsep tata ruang dan bangunan berupa gubug/saung yang mampu menghadirkan lingkungan yang sejuk alami dengan pemandangan taman, kolam ikan yang asri, indah dan nyaman.

Jika kalian tertarik untuk datang, jangan lupa untuk mencoba menu andalannya seperti; Udang Bakar Madu, Gurame Bumbu Cobek, Kepiting Saus Padang, Tumis Kangkung, Karedok, Sambal Terasi Dadak, dan Minuman Alami berupa Es Cincau Hijau dan Kelapa Muda. Tidak hanya memanjakan lidah, di sini juga kalian dapat sambil berekreasi. Karena ternyata Gubug Makan Mang Engking ini juga merupakan tempat rekreasi yang sangat menyenangkan.

Gubug Makan Mang Engking
Lokasi: Jl. Kopo Bihbul no.45 | Kopo Square, Bandung, Indonesia
Kisaran harga: Rp. 20.000 – 85.000
Opening Hours: Setiap Hari 10.00 – 22.00 WIB

8. Bersantap Malam Dengan Suasana Syahdu Di Cocorico Cafe Bandung

Cocorico Cafe Bandung
Cocorico Cafe Bandung (sumber)

Cafe Cocorico Bandung merupakan salah satu surga wisata kuliner di kota Bandung yang berlokasi di Jalan Bukit Dago Pakar Timur 19. Cafe ini memiliki tiga lantai, dari lantai teratas pengunjung dibolehkan naik untuk menyaksikan keindahan kota Bandung baik siang maupun malam hari. Menu yang disajikan Cafe Cocorico Bandung ini sangat bervariasi, mulai dari masakan Indonesia hingga Western Food dan Jepang.

Untuk menu western yang menjadi andalan yaitu Pizza el Diablo yang rasanya agak istimewa, karena memiliki rasa yang sedikit pedas namun tetap nikmat di lidah. Sedangkan menu Indonesia kalian wajib untuk mencoba Ayam Sambal Matah yang memiliki dagingnya sangat empuk dengan bumbu yang meresap hingga ke tulang-tulangnya. Meskipun terasa pedas, namun masakan ini selalu membuat pengunjung merasa ketagihan.

Cocorico Cafe
Lokasi: Jalan Bukit Pakar Timur, No. 19, Bandung, Jawa Barat 40198, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – 250.000
Jam Operasional: Senin – Jum’at dan Minggu 11.00 – 23.00 WIB; Sabtu 11.00 – 24.00

9. Nikmati Pemandangan Kota Bandung Dalam 360 Derajat Di The Peak, Bandung

The Peak Resto Bandung
The Peak Resto Bandung (sumber)

The Peak Resort Dining adalah sebuah restoran yang cukup terkenal di kota Bandung. Letaknya yang berada di puncak kota Bandung, membuat pengunjung dapat menikmati pemandangan yang terlihat dari restoran ini dengan sangat indah. Ditambah dengan latar belakang lampu-lampu kota Bandung, restoran ini akan semakin memukau jika dikunjungi ketika malam hari tiba.

Bahkan jika kalian berkunjung ke sini ketika sore hari, kalian bisa melihat pemandangan Gunung Tangkuban Perahu dan Gunung Burangrang. (Baca Juga : Cianjur Namanya Mungkin Sedikit Tenggelam Oleh Bandung, Tetapi Destinasi Liburan Di Cianjur Ini Pasti Membuat Kalian Terhibur)

The Peak Resort Dining mengusung konsep restoran eropa dengan arsitektur yang modern, bangunan yang terdiri dari 3 lantai ini terlihat klasik namun tetap ada unsur etniknya. Restoran yang terletak di ketinggian 1210 meter di atas permukaan laut ini, selalu ramai oleh pengunjung dari luar kota. Tak heran, karena tempat ini merupakan salah satu sudut terbaik untuk menikmati keindahan kota Bandung.

BACA JUGA :  Tempat Asik Melihat Sunrise Di Bandung, Untuk Kamu Yang Lagi Liburan Kesana!

The Peak
Lokasi: L. Desa Karyawangi Ciwaruga KM 6,8 No. 388 (Parongpong), Lembang, West Java, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – 500.000
Jam Operasional: Senin – Jum’at dan Minggu 10.00 – 24.00 WIB; Sabtu 10.00 – 02.00 WIB

10. Pemandangan Kota Bandung Lebih Cantik Dinikmati Sambil Bersantai Di Kopi Ireng, Bandung

Kopi Ireng Bandung
Kopi Ireng Bandung (sumber)

Kopi Ireng Bandung merupakan salah satu coffeeshop yang tidak hanya memuaskan hasrat penyuka kopi, tapi juga hadir dengan nuansa yang akrab, alami, romantis, dan nyaman. Memiliki interior ruangan dengan konsep joglo yang dominasi kayu sebagai hiasan.

Anak tangga, kursi dan meja semuanya terbuat dari kayu yang dibiarkan tidak dicat, sehingga menghadirkan suasana yang jauh dari kesan rumah makan/cafe/resto. Untuk mencapai tempat ini, ada cukup banyak anak tangga yang harus dilewati. Di setiap meter naiknya, ada balkon yang menjorok keluar.

Di sini ditempatkan sekitar 2 atau 3 meja yang dapat kalian gunakan untuk menikmati saat ngopi agar lebih tenang dan intim. Pemandangan menghijau pada siang hari dan gemerlap lampu kota Bandung membuat saat ngopi kalian terasa lebih romantis.

Menu spesial yang dimiliki yaitu Iga Bakar Kopi yang diolah dengan bumbu dan diberi saus spesial, yaitu saus kopi. Selain itu, nasi goreng rempahnya juga menjadi pilihan para penggemar. Menu-menu lain yang layak Anda coba antara lain : Beef Wellington, Sop Buntut Goreng Coffee, Ayam Sasak, Black Berry Pancake, Tripple Decker Sandwich, pisang Goreng, French Fries, dan masih banyak lagi.

Kopi Ireng
Lokasi: Jl. Bukit Pakar Timur Ciburial No. 1, Jawa Bar. 40198, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – 250.000
Jam Operasional: Senin- Jum’at dan Minggu 11.00 – 23.00 WIB; Sabtu 10.00 – 01.00 WIB

11. Makan Di Tepi Sawah Pasti Seru Dong? Coba Deh Di Sapu Lidi Sawah, Bandung

Sapu Lidi Resto Bandung
Sapu Lidi Resto Bandung (sumber)

Sapu Lidi Sawah Bandung merupakan resto dan cafe yang dapat mewujudkan keinginan kalian untuk makan dan menyantap menu-menu yang disajikan di saung-saung yang didekatnya terhampar pesawahan yang indah dan alami. Restoran ini sengaja dibuat demikian karena bertujuan untuk membayar kerinduan pengunjung pada kampung halamannya.

Terdapat beberapa saung di Sapu Lidi Resto yang terbuat dari bambu dan sengaja diagak-tinggikan. Saung ini beratapkan jerami sehingga menyerupai gubug panggung. Kalian akan diberikan pengalaman berkesan karena sebelum makan harus menaiki beberapa anak tangga yang terbuat dari kayu terlebih dahulu, baru kemudian dapat duduk secara lesehan. Di bagian bawah saung tersebutlah terdapat tanah yang berumput dan petakan-petakan sawah yang membuat udara dan suasana semakin sejuk.

Sapu Lidi Sawah
Address: Jl. Sersan Bajuri kompleks Graha Puspa Cihideung-Lembang, Bandung, West Java-Indonesia
Contact: +62 22 278 6915
Kisaran Harga: 15.00 – 100.000
Jam Operasional: Senin – Minggu 09.00 – 22.00 WIB

12. Kulineran di atas perahu di Floating Market, Bandung

Floating Market, Bandung
Floating Market, Bandung

Sesuai dengan namanya, Floating Market Bandung ini merupakan sebuah pasar terapung buatan dimana kalian dapat berwisata kuliner dengan sepuas hati. Karena perahu-perahu yang mengapung di danau ini menjual berbagai macam jajanan, mulai dari bakso, pempek, tahu gejerot, siomay bahkan tutut pun terdapat disini.

Selain tempat yang cocok unutk berburu kuliner, Floating Market kini telah menjadi destinasi wisata favorit bagi para pengunjung. Terdapat berbagai macam wahana air serta taman bermain yang dapat pengunjung nikmati, maka tak heran jika tempat wisata yang satu ini selalu ramai dan membeludak ketika akhir pekan tiba.

Floating Market
Lokasi: Jl. Grand Hotel No. 33 E Lembang, Bandung, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 15.000 – 100.000
Jam Operasional: Senin – Jum’at 10.00- 17.00 WIB; Sabtu dan Minggu 9.00 – 22.00 WIB

13. Makan Siang Dekat Danau Itu Seru! Coba Deh Di Kampoeng Sawah, Bandung

Kampoeng Sawah Resto, Bandung
Kampoeng Sawah Resto, Bandung

Kampoeng Sawah Bandung merupakan salah satu restoran sekaligus tempat rekreasi keluarga di Bandung. Restoran ini hadir dengan menyajikan menu masakan khas Sunda sebagai andalannya. Keragaman menu makanan di Kampoeng Sawah sudah terbentuk sejak lama dan tetap dipertahankan, terutama dari segi rasa yang khas dan otentik.

Selain restoran, Kampoeng Sawah juga memiliki berbagai fasilitas menarik yang dapat pengunjung nikmati, seperti; outbound, kolam renang, kolam ikan dan pemancingan sebagai sarana rekreasi. Tidak hanya dimanjakan oleh ke khasan rasa masakannya, disini kalian juga dapat melakukan liburan sederhana bersama keluarga.

Kampoeng Sawah
Address: Jl. Gandasari No. 152 (Jalan Raya Soreang Banjaran), Soreang, West Java, Indonesia
Kisaran Harga: Rp. 15.000 – 170.000
Jam Operasional: 11.00 – 23.00 WIB

About the author

Temukan inspirasi dan informasi seputar traveling dan perjalanan di LiburMulu.com. Secara rutin LiburMulu.com akan berbagi informasi tetang perjalanan liburan, cerita traveling, review hotel. review destinasi, contoh itinerary, dan tips - tips perjalanan dan traveling baik di Indonesia atau di Luar Negeri. Jadi… Kapan Kita Kemana Kawan?