Coban Sewu atau Tumpak Sewu! Begitulah orang mengenal keberadaan air terjun yang berada di perbatasan Malang dan Lumajang itu. Coban Sewu atau Tumpak Sewu ini bisa kamu kunjungi kalau menyusuri jalur selatan jawa seperti yang saya lakukan kemarin.
Untuk menikmati keindahan Coban Sewu atau Tumpak Sewu ini bisa dilakukan baik di wilayah Lumajang atau Malang. Karena Coban Sewu atau Tumpak Sewu ini berada di perbatasan Lumajang. Misalnya kamu bisa menikmati air terjun ini dari Dusun Jagalan, Desa Sidorenggo, Kecamatan Ampelgading yang merupakan desa terakhir di Kabupaten Malang sebelum masuk ke Kabupaten Lumajang.
Alternatifnya, kamu juga bisa menikmati keindahan Coban Sewu atau Air Terjun Tumpak Sewu dari Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang. Mau menikmati darimana saja boleh, karena darimanapun air terjun ini tampak indah. Pastikan saja kamu menyiapkan stamina kalau mau turun ke bawah untuk menikmati Coban Sewu atau Air Terjun Tumpak Sewu dari jarak lebih dekat.
—–
My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com